Bahan Makanan Kering

Bahan makanan kering adalah bahan makanan yang memiliki Aw sangat rendah yaitu sekitar 0,065 dimana pada Aw tersebut bakteri dan khamir sudah tidak dapat tumbuh kecuali beberapa jenis kapang yang pertumbuhannya hanya membutuhkan kadar air yang sangat rendah. Jenis bahan makanan kering diantaranya adalah tepung-tepungan, mie, beras, bumbu kering, aneka pasta dan beberapa penyedap rasa. Bahan makanan kering yang dipakai untuk produksi makanan adalah yang memiliki kriteria tertentu, seperti berkualitas baik dan segar, higienis dan bersih, harga dan timbangan yang jelas, cara penyimpanan yang tepat, jumlahnya dalam persediaan, selalu ada dan stok tidak pernah kosong dan mudah dibedakan dengan barang lain (Bartono 2005).

Read More

ANALISIS EKONOMI INDUSTRIALISASI IKAN KERAPU

 

  1. Mengenal Ikan Kerapu

 

Dalam klasifikasi ikan, yang dimaksud dengan ikan kerapu adalah semua jenis ikan yang berada pada sub family Serranidae. Empat genus anggota Serranidae yaitu Epinephelus, Variola, Plectropomus dan Cromileptes yang biasa digunakan untuk nama kerapu, ada 38 spesies dari genus Epinephelus yang ditemukan di perairan Indonesia diantaranya adalah E.fuscoguttatus, E.tauvina dan E.merra (Nontji, 1987). Jenis-jenis kerapu yang dikenal saat ini adalah kerapu bebek/tikus (Cromileptes altivelis), kerapu lumpur (Epinephelus coioides), kerapu kertang (E. Lanceolatus), kerapu macan (E.foscoguttatus), kerapu totol (Plectoponus maculatus), kerapu karang (Chephalopholis bunack) dan kerapu sunu (Plectropomus leordus) (Sudirman dan Karim, 2008 dalam Rifai dkk 2013). Read More

Harga Rumput Laut Kering Anjlok

Tugas Manajeman Agribisnis Perikanan

Nama   : Akhmad Awaludin Agustiar

NIM    : 14/369621/PN/13935

 

Harga Rumput Laut Kering Anjlok

 

Rumput laut merupakan komoditas ekspor yang baru-baru ini mengalami penurunan harga. Akibat menurunnya harga rumput laut kering Petani rumput laut di Kabupaten Nunukan Kalimantan Utara memilih menjual cepat hasil panen mereka meskipun kadar kekeringan di bawah standar (Okezone, 2016/04/26).Beberapa Negara tujuan ekspor rumput laut kering seperti Thailand telah memutuskan untuk tidak mengimpor rumput laut kering dari Indonesia. Hanya China yang masih mengimpor rumput laut kering dari Indonesia.   Rumput laut kering hasil penen petani di Kabupaten Nunukan hanya dihargai Rp 4.800. Dengan menjual cepat hasil rumput laut, petani menghemat biaya pengeringan dan sewa lahan pengeringan Rp 1.000 per kilo rumput laut kering. Read More

SANITASI DAN SANITIZER DALAM INDUSTRI PANGAN

SANITASI DAN SANITIZER DALAM INDUSTRI PANGAN

A. ILMU SANITASI
Manusia selalu berusaha mengubah lingkungannya dengan cara-cara tertentu agar
menghasilkan kondisi yang paling menguntungkan baginya. Salah satunya berusaha
menghasilkan kondisi yang saniter bagi lingkungannya. Usaha-usaha ini dihimpun
manusia dan dijadikan ilmu sanitasi (sanitary science).
Ehlers dan Steele (1958) mendefinisikan sanitasi sebagai pencegahan penyakit
dengan cara menghilangkan atau mengatur faktor-faktor lingkungan yang berkaitan
dalam rantai perpindahan penyakit tersebut.
Secara luas ilmu sanitasi adalah penerapan dari prinsip-prinsip tersebut yang akan
membantu dalam memperbaiki, mempertahankan atau mengembalikan kesehatan yang
baik pada manusia. Untuk mempraktekkan ilmu ini, maka seseorang harus mengubah
segala sesuatu dalam lingkungan yang dapat secara langsung atau tidak langsung
membahayakan terhadap kehidupan manusia. Dalam arti luas, juga mencakup kesehatan
masyarakat (taman, gedung-gedung umum, sekolah , restoran dan lingkungan lainnya).
Sanitasi akan membantu melestarikan hubungan ekologik yang seimbang.
Sanitasi pangan merupakan hal terpenting dari semua ilmu sanitasi karena sedemikian
banyak lingkungan kita yang baik secara langsung maupun tidak langsung berhubungan
dengan suplai makanan manusia. Hal ini sudah disadari sejak awal sejarah kehidupan
manusia dimana usaha-usaha pengawetan makanan telah dilakukan seperti penggaraman,
pengasinan, dan lain-lain.
Sanitasi pangan berhubungan erat dengan sanitasi obat-obatan dan kosmetik, karena
penggunaan ketiga komoditi tersebut yang memerlukan kontak baik secara internal
maupun eksternal dengan tubuh manusia. Demikian pula halnya sanitasi pangan tidak
dapat dipisahkan dengan sanitasi lingkungan dimana produk makanan disimpan,
ditangani, diproduksi atau dipersiapkan, dan dari praktek saniter serta higiene personalia
yang harus menangani makanan.
Dalam industri pangan, sanitasi meliputi kegiatan-kegiatan secara aseptik dalam
persiapan, pengolahan dan pengkemasan produk makanan; pembersihan dan sanitasi
pabrik serta ingkungan pabrik dan kesehatan pekerja. Kegiatan yang berhubungan dengan
1produk makanan meliputi pengawasan mutu bahan mentah, penyimpanan bahan mentah,
perlengkapan suplai air yang baik, pencegahan kontaminasi makanan pada semua tahap-
tahap selama pengolahan dari peralatan personalia, dan terhadap hama, serta
pengkemasan dan penggudangan produk akhir. Read More

ALKALI TREATED COTONII (ATC)

ACARA 6
ALKALI TREATED COTONII (ATC)

A. TUJUAN
1. Mengetahui proses pembuatan Alkali Treated Cottonii (ATC)
2. Mengetahui rendemen dan kadar air ATC Chips yang dihasilkan
B. TINJAUAN PUSTAKA
Rumput laut adalah tumbuhan yang hidup di laut dan merupakan jenis makroalga.
Tanaman ini adalah ganggang multiseluler divisi Thallophyta. Rumput laut tidak termasuk
tumbuhan sejati karena tidak memiliki akar, batang dan daun. Tumbuhan ini biasanya
hidup di dasar perairan yang masih terkena cahaya matahari. Berdasarkan pigmen, warna
rumput laut terbagi atas 4 jenis yaitu ganggang biru (Cyanophyceae), ganggang hijau
(Chlorophyceae), ganggang merah (Rhodophyceae) dan ganggang coklat (Phaeophyceae)
(Yudhi 2009). Jenis rumput laut yang paling banyak dibudidayakan di Indonesia adalah
dari kelas Rhodophyceae yang mengandung agar-agar dan karaginan. Alga yang termasuk
ke dalam kelas Rhodophyceae yang mengandung karaginan adalah Eucheuma dengan
nama lokal agar-agar (Winarno, 1990). Read More